Berburu Nasi Liwet Paling Terkenal Di Solo


Nasi Liwet Solo merupakan salah satu makanan khas Solo yang paling di gemari Masyarakat Jawa Tengah, saat berwisata ke Solo tak sulit rasanya mencari kuliner nasi liwet yang banyak di jual oleh mbok-mbok mulai dari penjual keliling hingga yang mangkal di ujung jalan.

Nasi liwet dianggap masakan paling top di Solo, cara memasak Nasi liwet pun cukup  sederhana yakni dengan cara di masak dengan santan dan di beri tambahan bumbu agar terasa sedap, cara memasaknya pun tanpa proses pengukusan di dalam dandang, sehingga menghasilkan nasi  putih yang lembek, harum dan di jamin lezat.

Nasi liwet Solo biasa disajikan dalam pincuk yakni berupa alas nasi yang terbuat dari daun pisang, lauk yang biasa di suguhkan sebagai menu nasi liwet antara lain sayur nangka muda,  gulai labu siam, telur rebus, telur dadar, ayam opor yang di suwir – suwir atau potongan ati ampela dengan tambahan santan kental atau biasa di sebut areh, sebagai menu pelengkap bisa di tambah dengan gorengan tempe hangat, tempe bacem, ayam Goreng, krupuk kulit atau menu lainnya sesuai dengan selera Anda.


Nasi liwet biasa di jajakan di secara lesehan, sambil menikmati kelezatan nasi Liwet para pengunjung akan dihibur oleh para pengamen, suasana ini akan menjadi pengalaman indah saat menikmati makan malam di Kota Solo. 

Salah satu penjual nasi liwet yang paling terkenal di Solo adalah Bu Wongso Lemu  atau Bu Cipto Sukani, nasi liwet Bu Wongso terletak di Jalan Keprabon, tepatnya sekitar pertigaan Solo, warung makan paling laris di Solo ini buka mulai pukul 5 Sore hingga pukul 24.00 malam.

Selain itu ada pula nasi liwet Bu Sarwi yang terletak di jalan Kapten Mulyadi, Lojiwetan, Solo dan Nasi Liwet Yu Sani yang terletak di Jalan Raya Solo Baru , ketiga warung makan ini sangat populer di Kota Solo dan menjadi Warung Nasi Liwet Solo paling laris di Solo.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Patung Pandawa Lima Jadi Ikon Kota Solo Baru

Read 50 Essays A Portable Anthology Free

Read The Oxford Anthology of Roman Literature Free